Cara Membuat Splash Screen di App Inventor 2

    Kali ini saya akan membahas tentang Cara Membuat Splash Screen di App Inventor 2. Di posting sebelumya saya sudah membahas tentang Cara Membuat Aplikasi Sederhana dengan App Inventor 2. Di tutorial ini saya akan fokus ke membuat splash screenya dulu dan sedikit memakai Coding.

    Splash screen adalah sebuah screen atau mungkin lebih yang biasanya memnunjukan icon-icon Studio pembuat aplikasi, Logo aplikasi, atau sponsor aplikasi. Inti dari splash screen ini adalah gambar pada screen pertama dalam durasi beberapa detik. Berikut Cara Membuat Splash Screen Di App Inventor 2


Cara Membuat Splash Screen Di App Inventor 2

1. Buka App Inventor 2 di http://ai2.appinventor.mit.edu/

2. Buka Project yang ingin diberi splash screen


4. Setelah masuk ke screen seperti dibawah ini, beri background screen dengan gambar yang ingin dijadikan splash screen


5. Dan jadinya akan menjadi seperti ini


6. Setelah itu beri sensor "Clock" di menu "Sensor" pada layar splash screen

7. Lalu setting waktunya sesuai selera anda dan jangan lupa untuk uncheck "TimerAlwaysFires" karena splash screen akan menjadi terulang-ulang terus menerus tanpa ada habisnya.

8. Buka menu "Block"

9. Pilih item "Clock" yang tadi sudah dibuat dan seret yang paling atas ke layar block seperti gambar dibawah ini.


10. Buka menu "Control" dan seret item "Open Another ScreenName" , lalu satukan menjadi satu bagian dengan item yang tadi.



11. Selanjutnya pilih menu "Text" dan pilih item yang kolomya masih kosong di paling atas lalu seret dan gabungkan dengan item yang tadi


12. Ketik kolom yang masih kosong tadi dengan nama screen setelah splash screen selesai.

Itulah Cara Membuat Splash Screen di App Inventor 2. Sekian Informasi dari saya. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba



Previous
Next Post »